Pembelajaran 3 melihat orang tua dan orang sakit
Tugas Belajar di Rumah
Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti
Kelas 4 Semester Ganjil 2020/2021
Melihat orang tua dan orang sakit
Ketika Pangeran Siddharta menginjak usia 29 tahun, suatu hari muncul keinginan-Nya untuk mengunjungi Taman Kerajaan. Beliau memerintahkan kusirnya, "Channa, siapkan kereta. Aku akan berkunjung ke Taman Kerajaan." "Baiklah," jawab Channa yang segera menyiapkan kereta. Kereta itu ditarik oleh empat ekor kuda berwarna putih bersih. Kecepatannya bagaikan burung garuda, raja segala burung.
1. Melihat Orang Tua
Ketika Pangeran sedang berada dalam perjalanan menuju Taman Kerajaan, para Dewa Brahma di alam Suddhavasa berunding, "Waktunya bagi Pangeran Siddharta untuk menjadi Buddha makin dekat. Mari kita perlihatkan pertanda yang akan membuat Pangeran melepaskan keduniawian dan menjadi petapa." Mereka menyuruh salah satu Dewa Brahma di alam Suddhavasa menyamar sebagai orang tua. Orang tua itu berambut putih, tidak bergigi, punggungnya bungkuk dan berjalan gemetaran menggunakan tongkat. Orang tua itu penjelmaan dewa dan dia tidak dapat dilihat orang lain selain Pangeran Siddharta dan kusirnya.
Saat melihat orang tua, Pangeran bertanya kepada Channa, "Channa, rambut orang itu tidak seperti orang lain, rambutnya semua putih. Badannya juga tidak seperti badan orang lain, giginya tidak ada, badannya kurus kering, punggungnya bungkuk, dan gemetaran. Disebut apakah orang itu?
" Channa menjawab, "Yang Mulia, orang seperti itu disebut orang tua"
Pangeran Siddharta belum pernah mendengar kata orang tua' apalagi melihatnya. la bertanya lagi kepada Channa, "Channa, belum pernah Aku melihat yang seperti ini, yang rambutnya putih, tidak bergigi, begitu kurus, dan gemetaran dengan punggung bungkuk. Apakah artinya orang tua?"
Channa menjawab,"Yang Mulia, orang yang telah hidup lama disebut orang tua. Orang tersebut hanya memiliki sisa hidup yang pendek."
Pangeran kemudian bertanya, "Channa, bagaimana itu? Apakah Aku juga akan menjadi orang tua? Apakah Aku tidak dapat mengatasi usia tua?"
Channa menjawab, "Yang Mulia, semua, termasuk Anda, juga saya, akan mengalami usia tua. Tidak seorang pun yang dapat mengatasi usia tua."
Pangeran berkata, "Channa, jika semua manusia tidak dapat mengatasi usia tua, Aku juga akan mengalami usia tua. Aku tidak ingin lagi pergi ke Taman Kerajaan dan bersenang senang. Berbaliklah dari tempat ini dan pulang ke istana."
"Baiklah, Yang Mulia"jawab Channa.
2.Melihat Orang Sakit
Setelah empat bulan dalam kemewahan hidup, Pangeran Siddharta pergi lagi mengunjungi Taman Kerajaan. Pangeran Siddharta mengendarai kereta yang ditarik oleh kuda putih seperti sebelumnya. Di perjalanan, Pangeran melihat pertanda yang diciptakan oleh para dewa untuk kedua kalinya. Pangeran Setelah berlalu melihat orang yang terbaring lemah. Orang itu sangat kesakitan diserang penyakit. Dia hanya dapat duduk dan berbaring jika dibantu oleh orang lain. Dia berbaring lemah di tempat tidurnya dengan ditutupi kotorannya sendiri.
Pangeran bertanya kepada kusirnya, "Channa, mata orang itu tidak seperti mata orang lain, terlihat lemah dan goyah. Suaranya juga tidak seperti orang lain, ia terus-menerus menangis. Tubuhnya juga tidak seperti tubuh orang lain. Terlihat seperti kelelahan. Disebut apakah orang seperti itu?
" Channa menjawab,"Yang Mulia, orang seperti itu disebut orang sakit".
Pangeran Siddharta belum pernah melihat orang sakit sebelumnya, bahkan mendengar kata 'orang sakit' saja belum pernah. Dia bertanya lagi kepada kusirnya, "Channa, Aku belum pernah melihat orang seperti itu. Duduk dan berbaring harus dibantu oleh orang lain. Tidur di tumpukan kotorannya sendiri dan terus-menerus menjerit. Apakah orang sakit itu? Jelaskanlah kepada-Ku.
" Channa menjawab, "Yang Mulia, orang sakit adalah orang yang tidak
mengetahui apakah dia akan sembuhatau tidakdari penyakit yang dideritanya
saat ini"
Pangeran bertanya lagi,"Channa, bagaimana ini? Apakah Aku juga bisa sakit? Apakah Aku tidak dapat mengatasi penyakit?"
Channa menjawab, "Yang Mulia, kita semua, termasuk Anda juga saya, akan menderita sakit dan tidak seorang pun yang dapat terhindar dari penyakit."
Pangeran berkata, "Channa, jika semua manusia tidak dapat terhindar dari penyakit, Aku juga akan menderita sakit, Aku tidak ingin pergi lagi ke Taman Kerajaan dan bersenang-senang di sana. Berbaliklah dari tempat orang sakit tadi terlihat dan pulang ke istana"
"Baiklah, Yang Mulia,"jawab Channa.
๐Menanya
Setelah amati video dan
baca cerita tentang Melihat Orang Tua dan Orang Sakit dengan cermat kemudian
ungkapkan pendapat serta pertanyaanmu hubungan kedua cerita diatas!
Pendapatku:
1. ......................................
2. ......................................
3. ......................................
(silahkan tambah pendapatmu)
Pertanyaanku:
1. ...................................... ?
2. ...................................... ?
3. ...................................... ?
(silahkan tambah pertanyaanmu)
๐ Mengumpulkan Data
Berdasarkan hasil bacaan dan pengamatanmu terhadap gambar dan teks bacaan diatas, diskusikan bersama orang tuamu untuk:Mencatat informasi penting apa saja yang kamu dapatkan dalam gambar/video dan bacaan di atas.๐ Mengolah Data
Ayo kelompokkan semua jawaban dan informasi yang kamu dapat. Hati-hati apakah jawaban yang kamu peroleh sudah sesuai dengan tujuan pertanyaanmu atau belum. Terakhir buatlah kesimpulannya dengan kalimat yang jelas.
๐ Menalar
Ayo, kelompokkan semua jawaban dan informasi yang kamu dapat. Hati-hati apakah jawaban yang kamu peroleh sudah sesuai dengan tujuan pertanyaanmu atau belum. Terakhir buatlah kesimpulannya di bawah ini dengan kalimat yang jelas.
๐ Mengkomunikasikan
Ayo, ceritakan Melihat Orang Tua dan Orang Sakit yang pernah terjadi di lingkungan sekitarmu!
Sampaikan pendapatmu:
1. Apa yang menarik perhatianmu?
2. Apa yang kamu lihat?
3. Apa yang bisa kamu lakukan?
4. Keteladanan apa yang perlu ditiru?
5. Apa pesan moral yang kamu dapat?
๐ Penutup
Pada pertemuan pelajaran agama Buddha besok ada perubahan jadwal, untuk pembelajaran pendidikan agama Buddha dan Budi Pekerti kelas 4 hari Rabu, 5 Agustus 2020,
Demikian materi pembelajaran hari ini ingat belajarlah di rumah dengan tekun, jangan keluar rumah jika tidak mendesak dan sangat penting, hindari kontak dengan orang asing, jaga kebersihan, dan jangan lupa cuci tangan dengan bersih sebelum makan, jaga kebersihan, sehingga selamat dari virus corona atau covid19.
Selamat beristirahat, jangan lupa belajar
⏩⏩⏩⏩ TUGAS
⏪⏪⏪⏪
silahkan mengerjakan tugas
Tugas Evaluasi pembelajaran klik
JANGAN LUPA TULIS NAMA DI KOMENTAR UNTUK DAFTAR HADIR DALAM PELAJARAN INI DAN KLIK JUGA DAFTAR HADIR DI GOOGLE FORM
PRESENSI KLIK
No comments:
Post a Comment